Selamat Datang di
POLO ( Metal Treatment)

Anggota Gratis
POLO ( Metal Treatment)
POLO ( Metal Treatment)
Indonesia
Info Perusahaan
Kontak Perusahaan
Nama:Tn. purnama [Direktur/CEO/Manajer Umum]
E-mail:Kirim Pesan
Nomor Ponsel:Nomor ponsel Tn. purnama di surabaya
Nomor Telpon:Nomor telpon Tn. purnama di surabaya
Alamat:JL. pradah indah 1/1B
surabaya 60178, Jawa Timur
Indonesia
Rata-rata Tinjauan PemakaiTidak ada ulasan untuk perusahaan ini - Menulis tinjauan
Tanggal Bergabung:24 May. 2023
Terakhir Diperbarui:20 Jun. 2010
Sifat Dasar Usaha:Pabrikan dari kategori Kebutuhan Industri

Ingin menghubungi perusahaan ini?
Kirim Pesan  
Permintaan Anda akan disimpan di "Surat Bisnis".

Masukan ke Perusahaan Rekanan
Kenalkan ke teman Anda

Penjelasan Ringkas

Polo merupakan Perusahaan yang bergerak di bidang pelumas minyak yang berdiri di Amerika Serikat. Selama lebih dari 80 tahun polo telah memberikan kualitas produk dan layanan kepada pelanggan di berbagai macam bidang industri.

Selain itu polo juga mendistribusikan dan mengekspor pelumas ke seluruh industri besar di seluruh asia dan eropa.

Polo juga mengoperasikan dua sertifikat ISO 9001-2000
fasilitas manufaktur dan pusat distribusi di Southern California sangat strategis dilalui oleh jalur kereta api dan akses dekat pelabuhan pengiriman, termasuk fasilitas laboratorium modern yang mampu melakukan semua pengujian yang diperlukan.

POLO adalah SUPERIOR METAL TREATMENT yang di buat dari bahan dasar Parafins yang melindungi mesin anda dengan cara membentuk film oli yang kuat dan melekat pada bagian bagian yang bergesekan, sehingga mengurangi keausan terutama pada saat mesin di hidupkan dalam keadaan dingin.

90% KEAUSAN DAN KERUSAKAN MESIN TERJADI PADA SAAT MESIN DI HIDUPKAN DALAM KEADAAN DINGIN.
LINDUNGILAH MESIN ANDA DENGAN POLO METAL TREATMENT

POLO METAL TREATMENT juga berfungsi untuk :

-Meningkatkan kelicinan Oli Mesin.
-Melumasi sistem kerja katup.
-Melindungi agar Ring Piston tidak macet.
-Menghindari titik panas pada bagian bagian tertentu dari dinding silinder.
-Mencegah korosi.
-Mengurangi hambatan pergesekan bagian bagian mesin sehingga daya bertambah dan pemakaian bahan bakar maupun oli lebih irit.
-Memperpanjang daya guna Mesin
-Memperpanjang daya guna Oli

Film Oli dapat terus melekat pada bagian bagian Mesin sehingga langsung melumasi sejak dari putaran pertama.

CARA KERJA METAL TREATMENT

Untuk Blok blok mesin, METAL TREATMENT menggunakan Oli sebagai perantaranya.
Jadi METAL TREATMENT bukan merupakan campuran oli, tetapi hanya menggunakan oli sebagai perantara untuk dapat melapisi metal ke bagian-bagian tersulit sekalipun, karena kita tidak mungkin bisa menjangkau blok-blok mesin yang ada di dalam secara manual.

POLO METAL TREATMENT PRODUCT

Ada 2 jenis POLO METAL TREATMENT, yaitu yang STANDARD dan HEAVY DUTY.
untuk jenis HEAVY DUTY di khususkan untuk mesin - mesin yang bekerja 24 jam penuh dan 7 hari dalam seminggu.

CARA PEMAKAIAN :

Aduklah POLO METAL TREATMENT dengan Oli mesin yang baru sampai rata, lalu tuangkan ke dalam mesin.
Untuk pemakaian langsung harap panaskan mesin terlebih dahulu, setelah itu matikan dan masukkan POLO METAL TREATMENT sesuai dosis lalu panaskan / hidupkan lagi mesin selama 5-10 menit supaya merata.

DOSIS PEMAKAIAN

1.Untuk Oli mesin = 2% - 5 % dari Volume Oli.
Oli Mesin mempunyai SAE 15-50
Contoh : Mesin mesin Industry, Genset/ diesel, Motor, Mobil, Truck, Kapal Laut, Kapal Cepat, Forklift, Excavator dan alat berat lainnya.
notes : Untuk Motor cukup 1 sendok makan.
Untuk Oli Gear = 5% - 10% dari Volume Oli.

2.Oli Gear mempunyai SAE 90-140
Contoh : Oli Gardan / Gear, Oli Persneling / Transmission, Oli Power steering, Mesin mesin Industry
Untuk Oli Hydrolis = 0.25% - 0.5% dari Volume Oli.

3.Oli Hydrolis mempunyai SAE 5-10
Contoh : Excavator, forklift, Mesin mesin Industry

NOTES
Jika Anda sudah memakai oli synthetic bermerk , maka pemakaiannya hanya 1% dari Volume Oli.

Contoh.
Untuk Pemakaian Oli mesin dengan Kapasitas 5 Liter, membutuhkan 2% - 5% .
5000ml x 2% = 100ml.
untuk pemakaian pada oli synthetic = 5000ml x 1% = 50ml

KEUNGGULAN METAL TREATMENT

Sesuai dengan namanya adalah METAL TREATMENT, tujuan sebenarnya adalah untuk melindungi dan memberikan proteksi terhadap Metal, apabila terjadi hal-hal yang tidak di inginkan.
Contohnya : kebocoran Oli, kerusakan Pompa Oli, kerusakan Filter Oli.

METAL TREATMENT dapat juga di pakai untuk outdoor.
misalnya untuk melindungi Rantai Motor atau sebagai bahan pelapis anti karat dan korosi.
Pemakaian nya cukup mudah, cukup di poleskan dengan kuas saja.

Ada banyak orang yang menanyakan perbedaannya dengan Oil Treatment / Oil Additive
( contohnya : STP, Jumbo, dll ) .

OIL TREATMENT ATAU OIL ADDITIVE Tidak sama dengan METAL TREATMENT

Oil Treatment di gunakan sebagai campuran Oli, yang berfungsi untuk menambah viscositas atau kekentalan oli pada mesin, sehingga dapat mengurangi panas pada mesin, keuntungannya adalah apabila mesin dalam kondisi panas, oil treatment ini akan membantu mengurangi panas dari gesekan metal.
Tetapi sebaliknya apabila mesin dalam kondisi dingin, maka pada putaran pertama, mesin akan lebih berat untuk bergerak, karena oli dalam kondisi kental.
Dan apabila terjadi kebocoran oli, Oil treatment tidak akan memproteksi mesin anda.
Mesin anda pun akan rusak

Apa arti dari lambang/ tulisan SAE pada setiap oli ?

S.A.E. ( Society of Automotive Engineers) , menunjukkan tingkat viscositas / kekentalan oli yang di ukur dan di bandingkan dengan variasi temperature.
Oli mesin dapat di kategory kan dengan 5, 10, 20, 30, 40, 50 SAE
Oli Gear, persneling dan power steering SAE nya lebih tinggi 75W, 80W, 85W, 90, 140 SAE

Arti dari â Wâ adalah â Weight â dengan spesifikasi dan variasi temperature, yang cocok di pakai pada temperature rendah.

5W SAE telah di test pada temperature -25C
10W SAE telah di test pada temperature -20C
15W SAE telah di test pada temperature -15C
20W SAE telah di test pada temperature -10C

Multi Viscositas oli adalah oli multi SAE seperti 15W-40, menandakan bahwa pada temperature dingin oli ini mempunyai SAE 15W , dan pada temperature panas berubah menjadi SAE 40 ( sebelum di beri beban ) .

Pada oli Multi SAE, di tambahkan Polymers untuk bisa bekerja pada temperature rendah, seperti negara negara di eropa, dengan tujuan agar pada cuaca yang dingin ( di bawah 0 Celcius ) , mesin dapat di starter dengan mudah.

Metal treatment pasarnya sangat luas dan prospek bisnisnya hampir ke semua sasaran mesin, semua mesin yang menggunakan Gear Oli bisa memakai Metal Treatment dan masih banyak lagi prospek dan pangsa pasar lainnya


  • Saya kenal dengan perusahaan ini dan ingin memberikan tinjauan.


Anda mendapat [3] permintaan baru.
Ke Menu Anggota

Depan - Penawaran Dagang - Daftar Produk - Daftar Permintaan - Daftar Kerjasama - Daftar Perusahaan
© 2024 Indotrade.com. Hak Cipta Dilindungi Undang-undang.