Selamat Datang di Indotrade.com
Masuk | Daftar
Tanggal Bergabung: 12 Oct. 2013. Terakhir Diperbarui: 27 Feb. 2014
Sifat Dasar Usaha : Jasa dari kategori Layanan Bisnis

Penjelasan Ringkas

PT DOK DAN PERKAPALAN WAIAME Ambon adalah perusahaan yang bergerak dibidang jasa perbaikan dan pemeliharaan kapal, perbaikan non marine juga pembangunan kapal baru.

PT DOK dan PERKAPALAN WAIAME Ambon memiliki luas area 5 Ha, water front 720 m dan kedalamam perairan 8-20 m. Perusahaan kami memiliki fasilitas dok SLIP WAY 500 tlc - 200 tlc dengan fasilitas utama : Helling 500 ton - panjang 4 m, Helling 200 ton - panjang 100 m dan lebar 4 m.

Perusahaan kami dapat melakukan perbaikan dan pemeliharaan kapal seperti : overhaul mesin kapal, perbaikan propeller, perbaikan as baling-baling, perbaikkan fiber tenda, perawatan life draft, perawatan rantai jangkar, pengelasan, pengeboran, juga pengecatan dan zinct-anoda.

Kami juga memiliki fasillitas produksi dengan berbagai fasilitas penunjang a.l : press plat, forklit 3 ton, water jet 250 kg, mesin las, sprayer, sand blasting, mesin pres plat, generator, bengkel las, bengkel bubut dan gudang.

Perusahaan kami telah banyak melayani perbaikan berbagai jenis kapal yang terutama beroperasi di wilayah Indonesia bagian timur diantaranya kapal-kapal milik pemerintah a.l. dari PT ASDP Indonesia Ferry, Kementrian Perhubungan Laut, Kementrian Perhubungan Darat, Kapal Pemprov. Maluku serta Basarnas dll. Juga kapal-kapal dari perusahaan swasta dan perorangan seperti dari PT Nusantara Fishering, PT Sinar Abadi Cemerlang, PT Pelayaran Sumber Rejeki dsb.

PT DOK DAN PERKAPALAN WAIAME AMBON pada tanggal 4 Februari 2014 telah meresmikan penggunaan dan pengoperasian Galangan Balloon Airbag System, yang peresmiannya dilakukan oleh Pejabat Gubernur Provinsi Maluku yakni Bp. Saut Situmorang. Sebelum acara peresmian kami telah sukses melakukan peluncuran kapal Kmp. TEMI yang berbobot kurang lebih 800 ton milik PT ASDP Indonesia Ferry, yang telah selesai melakukan docking reparasi.
Kini kami telah memiliki 5 galangan yang mampu menangani docking perbaikkan/ reparasi 5 kapal sekaligus.