Selamat Datang di
CV. Alam Sejahtera

Anggota Gratis
CV. Alam Sejahtera
CV. Alam Sejahtera
Indonesia
Share
Selamat Datang di
CV. Alam Sejahtera

http://indotrade.com/cvalamsejahteraco


Kami adalah perusahaan yang mengkhususkan pada eksplorasi, pemboran, penyediaan filter air dan penjernihan air. Dengan didukung oleh tenaga yang ahli dan profesional, kami akan memberikan solusi terhadap permasalahan sumber dan kualitas air, dengan jaminan terhadap air yang dihasilkan.

EKSPLORASI AIR TANAH
Eksplorasi air tanah adalah usaha-usaha untuk mencari sumber air didalam tanah ( akuifer) . Akuifer dijumpai pada batuan yang berpori dengan hubungan antar pori yang baik misalnya batupasir, batugamping atau batu kerakal. Batu lempung walaupun berpori, namun karena ukuran butirnya sangat halus ( < 1/ 256mm) dan mempunyai hubungan pori yang sangat buruk sehingga bukan merupakan aquifer.

Dalam melakukan eksplorasi air tanah disuatu daerah perlu dilakukan survey geologi dan geofisika yang meliputi sbb. :
a. Survei geologi
- Pengamatan stratigrafi ( urut-urutan batuan) , sehingga dapat diketahui kemungkinan adanya batuan aquifer
- Proses pengendapan ( sedimentologi) dari batuan aquifer, sehingga dapat diperkirakan pelamparan vertikal maupun horizontal dari aquifer. Disamping itu dapat pula diperkirakan kualitas air yang akan diperoleh
- Morfologi daerah, sehingga dapat diperkirakan seberapa besar kemungkinan terkumpulnya air ( drainage) , dan arah dari pada aliran air dipermukaan. Air umumnya mudah dijumpai pada daerah rendahan karena sifat aliran air yang akan mengalir dari daerah tinggian ke rendahan, sedangkan pada daerah tinggian posisi air akan lebih dalam.
- Struktur batuan, sehingga dapat diperkirakan pelamparan dari batuan aquifer dan lokasi yang paling memungkinkan dijumpainya batuan aquifer.
b. Survei geofisika
Survei geofisika dilakukan untuk mengetahui keberadaan akuifer dengan menggunakan pendekatan ilmu fisika. Survei geofisika yang umum dilakukan adalah dengan metoda Geolistrik. Metoda geolistrik pada prinsipnya adalah dengan menginjeksikan arus listrik kedalam tanah, kemudian diukur beda potensial yang terjadi sebagai akibat adanya arus listrik tersebut. Parameter lain yang dapat diketahui adalah tahanan listrik ( resistivity) dari batuan berikut fluida yang dikandungnya pada suatu kedalaman. Dengan diketahuinya tahanan listrik ( resistivity) pada masing-masing kedalaman tersebut maka dapat ditentukan kedalaman dari batuan yang ada didalam tanah ( akuifer) beserta kualitas air yang dikandungnya.
Dengan diketahuinya kedalaman dari akuifer beserta ketebalannya, diserta penggunaan pompa dan desain casing yang sesuai maka dapat diperkirakan debit air yang akan dihasilkan dari suatu pemboran.

PEMBORAN AIR TANAH
Pemboran air tanah adalah suatu kegiatan mencari air tanah dengan dilakukan pemboran. Pemboran yang kami lakukan adalah dengan menggunakan mesin pemutar ( rotary drilling) baik untuk pemboran dangkal sumur jetpump dibawah 60 m, atau pemboran dalam menggunakan pompa submercible dengan kedalaman mencapai 150 m.

Didalam melakukan pemboran kami menggunakan beberapa jenis mata bor seperti :
- mata bor jenis Wing Bit, Tri Con, PDC, dll untuk melubangkan tanah dengan ukuran 2 " , 3 " , 4 " , ataupun 6 " .
- mata bor coring untuk mengambil batuan
- mata bor rimming untuk meratakan lubang sumur dengan ukuran 5 " , 7 " dan 8 " .
Untuk sumur jetpump diameter lubang bor maksimum 4 " , sedangkan pompa submercible diameter lubang bor dapat 5 " hingga 8 " sesuai debit yang diharapkan.

Yang perlu diperhatikan dalam melakukan pemboran air adalah sbb. :
- Menggunakan mata bor yang sesuai dengan kegiatan yang kita lakukan, apakah untuk membor, mengambil batuan atau meratakan lubang sumur
- Target dalam pemboran adalah mencari sumber air yang baik sehingga kita perlu menembus pasir yang baik pula yaitu pasir berukuran minimum halus-sedang, sedikit mengandung lempung, tidak berbau, berwarna abu-abu-hitam jangan yang berwarna coklat terang karena akan menghasilkan air yang kadar besi yang tinggi.
- Perconto cutting diambil dari setiap interval 2m kedalaman, untuk membantu didalam pembuatan screening casing.
- Penggunaan lumpur pemboran untuk mencegah terjepitnya pipa bor.
- Penggunaan casing pralon untuk daerah stabil ataupun pipa besi galvanised untuk daerah yang rawan pergerakan.

PENJERNIHAN AIR
Seringkali air yang dihasilkan dari sumur bor dikarenakan kurang dalam, maka air yang dihasilkan mengandung besi, mangan dan berbau. Air yang kurang baik umumnya dijumpai pada daerah rendahan/ lembah atau kedalaman air kurang dari 20 meter. Untuk menghasilkan air yang kualitasnya baik namun dengan biaya yang relative murah adalah dengan menggunakan filter air.

Filter air dapat digunakan untuk air sungai, air PAM dan air tanah yang keruh, kotor, bau dan mengandung zat besi dan zat mangan tinggi. Filter air menggunakan media untuk menjernihkan air yang terdiri dari beberapa lapisan media, antara lain :
- Carbon aktif, dimana material ini mempunyai rongga pori yang besar yang akan menyerap material organic didalam air, dimana akan menghasilkan air yang tidak berwarna, jernih dan tidak berbau.
- Pasir aktif atau biasa juga disebut Green Sand digunakan untuk menyerap besi, mangan, H2S, arsen dan radium dari air.
- Softener untuk menghilangkan scale atau endapan yang akan merusak peralatan rumah tangga
- Pasir kuarsa berukuran halus gunanya untuk menyaring endapan atau kotoran merupakan lapisan paling bawah
- Reverse Osmosis ( RO) diperlukan apabila air mengandung kadar garam yang tinggi
Media tersebut dimasukan kedalam tabung komposit dengan berbagai ukuran. Untuk rumah tangga biasanya menggunakan ukuran 8 " dan 10 " , sedangkan untuk komersial, pertokoan, rumah sakit dapat menggunakan tabung yang lebih besar lagi. Pemasangan dan perawatan filter air sangat mudah dan praktis karena hanya memerlukan perawatan back wash saja sehingga sangat menghemat waktu dan biaya.

Disamping itu kami juga mempunyai kemampuan pengolahan air untuk industri; komersial seperti restoran, hotel, perkantoran; apartemen; kolam renang ; sea water desalination dll. Sumber air dapat berasal dari air laut, air sungai ataupun air danau.

Pengolahan air untuk industri agar air yang digunakan untuk boiler terbebas dari bahan bahan terkontaminasi seperti padatan tersuspensi, padatan terlarut ( NaCl, Na2CO3, NaHCO3, NaOH, dll) , bahan bahan pembentuk kesadahan ( CaCO3, CaHCO3, CaSO4, CaCl2, MgCO3, MgHCO3, MgCl2) , gas seperti O2, CO2 serta bahan organik sehingga mencegah terbentuknya busa, scale, korosi pada boiler tsb .

Untuk mengurangi bahan terkontaminasi dari air tersebut dapat dilakukan pengolahan air : koagulasi, filtrasi, evaporasi, Softening menggunakan bahan kimia, ion exchange material, evaporator, evaporasi dan demineralisasi, deaerasi dll.

Bahan bahan terkontaminasi tersebut bersumber dari drainase air permukaan, limbah industri, deposit mineral.

Terhadap informasi Produk dan Jasa yang diperlukan, silahkan hubungi kami pada :

CV. ALAM SEJAHTERA
WATER EXPLORATION, DRILLING AND PURIFICATION
PURI ANGGREK MAS BLOK D3/ 3,
RANGKAPAN JAYA BARU, DEPOK.
â € ¢ 081311213498
â € ¢ 0816786991
â € ¢ Fax : 021-77883711
â € ¢ Email : cv.alamsejahtera98@ yahoo.com

Anda bisa mengklik "Info Perusahaan" dan "Hubungi Kami" untuk melihat isi dan informasi lain dari situs CV. Alam Sejahtera.


Anda mendapat [3] permintaan baru.
Ke Menu Anggota

Depan - Penawaran Dagang - Daftar Produk - Daftar Permintaan - Daftar Kerjasama - Daftar Perusahaan
© 2024 Indotrade.com. Hak Cipta Dilindungi Undang-undang.