Selamat Datang di CPSSOF
CPSoft didirikan pada tahun 1998, dimana saat itu dunia usaha di Indonesia sedang dilanda ketidakpastian dengan software akuntansi yang dikuatirkan tidak Y2K Compliant menjelang tahun 2000. Berangkat dari visi dan misi perusahaan maka CPSSoft berhasil menggebrak kondisi saat itu dengan meluncurkan versi pertama ACCURATE yaitu ACCURATE 2000 Accounting Software.
Visi CPSSoft
â Meningkatkan UKM di Indonesia menjadi usaha yang berkelas dan dikelola secara professionalâ
Misi CPSSoft
â Menciptakan produk-produk untuk keperluan usaha yang berbasis IT dengan harga yang terjangkauâ
ACCURATE Accounting Software adalah produk CPSSoft yang merupakan aplikasi akuntansi murni yang dibuat dan dikembangkan oleh putra putri terbaik Indonesia. Selama lebih dari 10 tahun, ACCURATE terus mengalami perkembangan yang disesuaikan dengan kebutuhan dunia usaha di Indonesia. Dan dalam pengembangannya, ACCURATE selalu berpedoman pada Standar Akuntasi Keuangan dan Peraturan Perpajakan yang berlaku di Indonesia. Oleh karena itu, ACCURATE selalu direkomendasikan dan dipercaya oleh para pengusaha di Indonesia.
Sejak diluncurkan pertama kali yaitu pada tahun 1999, ACCURATE menjadi perhatian para pebisnis di Indonesia. Hal ini terlihat dari pertumbuhan pengguna ACCURATE yang terus meningkat dari tahun ke tahun. Tingkat pertumbuhan pengguna ACCURATE per tahunnya rata-rata 25% . Berdasarkan database pengguna per Januari 2011, jumlah pengguna ACCURATE telah lebih dari 40.000.
Tidak hanya ACCURATE, dalam kurun waktu perjalanannya menjadi sebuah perusahaan pengembang software terkemuka di tanah air, CPSSoft telah mengembangkan sebuah software Point Of Sale ( POS) yang diberi nama RENE.RENE adalah software POS untuk bisnis retail, yang sering disebut juga sebagai software kasir. Software ini berfungsi sebagai pengganti mesin kas ( cash register) konvensional yang fiturnya terbatas dengan hardware terbatas pula. Keunggulan RENE dibandingkan dengan mesin kas biasa terletak pada fungsi konsolidasi data dari komputer cabang ke komputer server di pusat.
Dengan berbekal kedua software di atas ( ACCURATE dan RENE) , CPSSoft terus berupaya mencapai visinya dengan menyediakan software yang terjangkau dan bermutu untuk masyarakat. Bukan sekadar menjual software murah dengan kualitas pas-pasan, CPSSoft memberikan jaminan kualitas dan pelayanan purna jual yang terbaik untuk produk-produknya.
Kepercayaan yang besar dari para pengusaha dan untuk memenuhi permintaan pasar yang terus meningkat, pengembangan RENE dan ACCURATE terus berlanjut hingga saat ini. ACCURATE meluncurkan versi terbarunya yaituACCURATE 4.1 pada bulan Januari 2011 dengan fitur-fitur yang lebih lengkap, performa yang lebih stabil, dan tampilan yang user friendly.
Selain menjadi pilihan para pengusaha, ACCURATE juga turut mendukung perkembangan Entrepreneur Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan ACCURATE yang mendapatkan kehormatan pada event Creative Entrpreneur 2010 karena dipercaya dipakai sebagai pendamping entrepreneur-entrepreneur muda dalam merintis usahanya. ACCURATE turut bangga dapat menjadi bagian dari hal ini.
Selain didukung oleh seluruh staf dan karyawan CPSSoft yang berdedikasi tinggi, keberhasilan CPSSoft menggapai lebih dari 40.000 pengguna ACCURATE tidak lepas dari dukungan mitra-mitra bisnis seperti ACCURATE Bussiness Center ( ABC) , para dealer, universitas-universitas terkemuka di Indonesia, dan tentu saja pelanggan-pelanggan setiaACCURATE. Dinamika ini terus mendorong CPSSoft selalu mengembangkan profesionalisme sumber daya manusia agar dapat senantiasa menghasilkan produk-produk yang bermutu, kreatif, dan inovatif, serta selalu memberikan layanan yang terbaik bagi pelanggan dan mitra bisnisnya
CPSSoft selalu berusaha memberikan jaminan kualitas dan pelayanan terbaik, dengan didukung oleh kerjasama antar divisi di dalamnya, akan selalu memastikan CPSSoft berada selangkah di depan dalam menghadapi perubahan