Keterangan :
Memanfaatkan kecerdasan hati untuk:
• Menggapai ketenangan hidup
• Melihat dengan mata hati untuk menyelesaikan berbagai masalah
• Mengambil keputusan dengan pertimbangan suara hati
• Menyembuhkan hati yang sakit
Pernahkah Anda bertemu dengan seseorang yang memiliki pengetahuan sangat tinggi meskipun pendidikannya terbatas? Mungkin Anda juga pernah bertemu orang yang tidak pernah sekolah tapi ilmunya melebihi orang-orang yang mengenyam pendidikan tinggi? Mereka adalah orang-orang yang cerdas hatinya. Yaitu orang yang tenang perangainya, tenteram jiwanya, tegas keputusan serta tindakannya, dan sabar mengelola emosinya. Kehadiran orang-orang seperti ini membuktikan bahwa selain pengetahuan empiris, yang dapat dilihat, ada pengetahuan lain yang lebih tinggi di atasnya. Pengetahuan ini adalah pengetahuan yang didapat melalui cerminan hati yang bersih, tulus, dan ikhlas. Buku ini menyibak seluk-beluk kecerdasan hati temuan ilmu pengetahuan modern yang digali dari khasanah kebijaksanaan Al Quran dan Hadis.